Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jempol dari Kepala Kru, Untungnya Bagnaia Tidak Terjebak ke dalam Permainan Marquez

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 9 September 2024 | 19:13 WIB
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, memimpin di depan pembalap Ducati Lenovo , Francesco Bagnaia, Jack Miller (Red Bull KTM) saat balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Rimini, Italia, 8 September 2024. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Kubu tim Ducati Lenovo mensyukuri podium kedua yang diraih Francesco Bagnaia dalam balapan kandang MotoGP San Marino 2024.

Francesco Bagnaia dikalahkan pembalap Gresini Racing, Marc Marquez yang keluar sebagai pemenang dalam balapan di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (8/9/2024).

Pecco, sapaan akrab Bagnaia, sebenarnya memulai balapan dengan baik dibanding ketika melakoni sprint sehari sebelumnya.

Dia mampu menjaga posisi pole position dengan langsung mengamankan posisi terdepan sejak lap pertama.

Namun, hujan yang turun saat balapan belum genap berjalan 10 putaran mengacaukan rencana murid Valentino Rossi itu.

Bagnaia memang sukses dengan keputusan untuk tidak mengganti motornya ke setelan ban basah karen hujan berhenti beberapa saat kemudian.

Akan tetapi, dia tak dapat menahan momentum bagi Marquez yang justru melesat ketika para pembalap lain melambat.

Marquez tak butuh waktu sampai lima lap untuk merangsek ke depan hingga akhirnya berhasil menyalip Bagnaia untuk memimpin balapan.

Baca Juga: Bak Tak Terima Marc Marquez Menang, Francesco Bagnaia Percaya Nasibnya Berbeda karena 1 Keuntungan

Bagnaia tak lagi mampu mengejar Marquez yang semakin menjauh hingga tertinggal dengan gap tiga detik lebih.