Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Open 2024 - Chia/Soh Masih Absen, Goh/Nur Susah Payah Pikul Beban Ganda Putra Malaysia

By Nestri Y - Rabu, 18 September 2024 | 08:45 WIB
Goh Sze Fei dan Nur Izzuddin dari Malaysia (Kanan) merayakan kemenangan mereka atas Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dari Indonesia dalam semifinal ganda putra Japan Open 2024 di Yokohama Arena di Yokohama, Kanagawa, Jepang, 24 Agustus 2024. (YUICHI YAMAZAKI/AFP)

Pada babak 16 besar, Goh/Nur akan ketemu rekan sendiri mantan junior di pelatnas BAM, Roy Yap King/Junaidi Arif.

Memegang gengsi dan martabat sebagai pasangan unggulan dan lebih senior, Goh/Nur jelas diunggulkan.

Mereka belum pernah saling bertemu.

Siapapun yang menang dari laga tersebut, pada babak berikutnya di perempat final akan berpotensi diadang wakil lebih sulit.

Opsinya adalah rekan mereka sendiri Man Wei Chong/Tee Kai Wun atau kemungkinan juara Hong Kong Open 2024, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan).

Terlepas dari itu, Goh/Nur memang sudah sering jadi andalan utama ganda putra Malaysia dalam beberapa turnamen BWF setelah Olimpiade Paris 2024.

Mereka sering jadi tumpuan karena Aaron Chia/Soh Wooi Yik masih harus absen lama. Peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 ini terpaksa menepi akibat Soh yang mengalami cedera patah tulang jari kaki sejak semifinal Olimpiade lalu.

Mereka sempat dijadwalkan bakal comeback di China Open 2024 pekan ini tetapi batal karena Soh belum bisa berlatih penuh.

Baca Juga: China Open 2024 - Guyonan Wang Chang Sebelum Jumpa Fikri/Daniel, Ganda Putra No 1 Serap Ilmu Usai Olimpiade

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P