Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Enam poin beruntun dirangkai Dejan/Gloria untuk unggul telak 19-5. Match point pun didapatkan Dejan/Gloria dengan skor 20-8.
Kemenangan ditutup dengan aksi ciamik.
Bola silang ciamik dari Gloria memaksa Oupthong melakukan diving sehingga meninggalkan celah kosong di sisi lapangan lainnya.
Sudjaipraparat hanya bisa terdiam melihat Gloria dengan leluasa menyarangkan kok ke sisi lainnya untuk menutup pertandingan.
Kemenangan ini melanjutkan tren apik Dejan/Gloria.
Pasangan yang baru saja naik ke peringkat 11 dunia tersebut mencapai semifinal kedua secara beruntun setelah hasil serupa di China Open 2024 pekan lalu.
Baca Juga: Jadwal Macau Open 2024 - Putri KW Vs Tomoka Miyazaki, 4 Wakil Indonesia Berjuang di Perempat Final