Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekam Jejak Patrick Kluivert Diragukan, Ketum PSSI Singgung Awal Kepelatihan Zidane di Real Madrid

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 10 Januari 2025 | 10:20 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Menurutnya, ada banyak legenda yang sukses meski tidak memiliki rekam jejak sebagai pelatih hebat.

Dirinya menyinggung sosok Zinedine Zidane yang berhasil sebagai pelatih Real Madrid.

"Banyak pelatih sukses tidak punya rekam jejak yang bagus jadi sukses," ujar Erick Thohir saat diwawancarai di program ROSI di Kompas TV, Kamis (9/1/2025).

"Zidane, bekas pemain legenda, sukses di Real Madrid," lanjutnya.

Pihaknya meminta publik tetap memberi kesempatan untuk Patrick Kluivert.

Dirinya menegaskan bahwa PSSI tetap ingin menjaga mimpi Timnas Indonesia ke ajang Piala Dunia.

"Beri kesempatan dan kalkulatif dari kita kan kami ingin membuat tim," ujar Erick Thohir.

"Tidak bisa terjadi degradasi sebuah tim nasional menjadi kultuisme."

Baca Juga: Eks Pemain Timnas Belanda pun Heran, Alex Pastoor Lebih Pas Jadi Pelatih Timnas Indonesia daripada Patrick Kluivert

"Ini penting. Kami benar-benar ingin menjaga mimpi dan tim nasional kita bukan seperti tahun lalu."