Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Main Seri Berubah Jadi Hobi, Juventus Hamburkan 12 Poin yang Seharusnya Antar Mereka ke Jalur Scudetto

By Beri Bagja - Rabu, 15 Januari 2025 | 12:10 WIB
Teun Koopmeiners dan Kenan Yildiz gagal membantu Juventus menang saat bertandang ke markas Torino (11/1/2025). Juve hobi bermain seri di Liga Italia musim ini hingga membuang 12 poin yang seharusnya membawa mereka ke papan atas. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Proyeksi angka sebanyak itu bakal membawa Kenan Yildiz dkk melesat ke peringkat dua.

Jumlahnya cuma kalah dari Napoli (47), serta mengungguli Inter Milan (43) dan Atalanta (43).

Juventus bisa ikut bersaing ketat dalam jalur perburuan scudetto.

Meski banyak kehilangan angka, winger Bianconeri, Nico Gonzalez, belum mau menyebut timnya dilanda krisis.

"Krisis apa? Bukan krisis namanya dengan hasil seri di banyak pertandingan," kata Gonzalez kepada Tuttomercatoweb.

"Tak ada yang mau dengan hasil imbang sebanyak ini. Kami dalam jalur yang tepat."

"Apa yang kami tunjukkan hari ini (vs Atalanta) adalah kami masih harus berjuang."

"Mereka yang ada di luar tim hanya dapat melihat banyak hasil seri, tetapi satu angka juga sangat berarti," ucap pemain asal Argentina.

Hasil Seri Juventus Saat Cetak Gol Lebih Dulu

  • Juve 1-1 Cagliari (Vlahovic 15'-pen.; Marin 88'-pen.)
  • Lecce 1-1 Juve (Rebic 90+3''; Cambiaso 68')
  • Juve 2-2 Venezia (Gatti 19', Vlahovic 90+5'-pen.; Ellertsson 61', Idzes 83')
  • Juve 2-2 Fiorentina (Thuram 20', 48'; Kean 38', Sottil 87')
  • Torino 1-1 Juve (Vlasic 45'; Yildiz 8')
  • Atalanta 1-1 Juve (Retegui 78'; Kalulu 54')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P