Penyerang Spanyol berusia 24 tahun itu mencetak gol pertamanya di Liga Inggris setelah absen mencetak angka dalam 1.135 menit, melalui sepakan dari sudut sempit yang tidak kuasa dihadang Forster.
1135 - Ayoze Perez's strike ended a run of 1135 minutes without a PL goal, since scoring against Bournemouth in March 2016. Timely. pic.twitter.com/9IOWeccFPv
— OptaJoe (@OptaJoe) 15 Oktober 2017
Namun, Southampton untuk kali kedua berhasil menyamakan kedudukan melalui gol dari Gabbiadini.
Dia melakukan eksekusi tendangan penalti pada menit ke-75.
Penalti tersebut didapatkan Southampton akibat pelanggaran bek Florian Lejeune terhadap Shane Long di area terlarang.
2 - Manolo Gabbiadini has scored more goals in this game (2) than he had in his previous 15 @premierleague appearances (1). Renaissance. pic.twitter.com/5DKx8ecGtS
— OptaJoe (@OptaJoe) 15 Oktober 2017
(Baca Juga: Menurut Zinedine Zidane, Ini Arti Penting Gol Pertama Cristiano Ronaldo di Liga Spanyol)
Newcastle sempat memiliki peluang emas untuk mencetak gol kemenangan melalui Lejeune pada menit ke-89.
Namun, tandukan mantan pemain Eibar itu berhasil diblok oleh gelandang Southampton, Steven Davis, tepat sebelum melewati garis gawang.
Skor imbang 2-2 bertahan hingga akhir laga.
Hasil ini membuat Southampton gagal menembus zona sepuluh besar, sedangkan Newcastle batal menggeser Liverpool dari posisi kedelapan klasemen.
Southampton 2 - 2 Newcastle United (Manolo Gabbiadini 49', 75'-pen; Issac Hyden 20', Ayoze Perez 51')
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar