Legenda yang membawa timnas Jerman merengkuh gelar juara Piala Dunia 1974 itu pindah dari Bayern ke Madrid pada 1974.
Paul Breitner yang semasa bermain berperan sebagai gelandang, berhasil mempersembahkan gelar Piala Champions pada musim 1973-1974 untuk Bayern.
Kepindahannya ke Madrid semusim berselang, memberikan hasil gelar juara Liga Spanyol dua musim beruntun yakni 1974-1975 dan 1975-1976, serta Copa del Rey musim 1974-1975.
Gagal Juara Liga Champions, Pep Guardiola Siap Boyong 6 Pemain Bintang ke Manchester City https://t.co/nH8QVZzrtO
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 14, 2018
2. Arjen Robben
Sempat nyaman bersama Chelsea saat dilatih Jose Mourinho, Arjen Robben tak kuasa untuk pindah ke Madrid pada musim panas 2007.
Dua musim merasa tak mampu menunjukkan penampilan terbaiknya, Madrid melegonya ke Bayern pada 2009.
Bersama tim Bavaria, Robben menjelma sebagai penyerang mematikan yang memiliki kecepatan dan tendangan akurat. Ia pun berkontribusi pada treble winner yang diraih Bayern pada 2013.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar