Man City memasukkan Samir Nasri, Eliaquim Mangala, dan Raheem Sterling.
Los Blancos - julukan Madrid - hanya mengganti kiper Keylor Navas dengan Kiko Casilla.
Gol pertama yang lahir di laga ini terjadi pada menit ke-52 yang dicetak Nicolas Otamendi.
Here's how Otamendi gave @ManCity the lead.
Casilla had done well to deny Stones.#ICC2017 pic.twitter.com/4gnYG4RNJD
— MARCA in English (@MARCAinENGLISH) July 27, 2017
Otamendi membobol gawang Madrid dengan memanfaatkan bola rebound setelah sundulan John Stones dari umpan sepak pojok Kevin De Bruyne sempat digagalkan Casilla.
Hanya berselang tujuh menit The Citizens - julukan Man City - berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 atas Madrid.
Gol tersebut dicetak Sterling dengan melepaskan sontekan seusai menerima umpan terobosan dari De Bruyne.
Raheem Sterling goal! 2-0. #RealMadrid #HalaMadrid #ManchesterCity #ManCity #RMTour pic.twitter.com/z375CsA7Jn
— ㅤfantastachi (@fantastachi) July 27, 2017
Setelah kebobolan dua gol, pelatih Madrid, Zinedine Zidane, mengganti 9 pemain.
Pergantian tersebut justru membuat juara bertahan La Liga tersebut kembali kebobolan pada menit ke-67.
Kembali berawal dari umpan sepak pojok De Bruyne kali ini John Stone berhasil mencatatkan namanya di papan skor dengan melepaskan tendangan jarak dekat.
Skuat asuhan Pep Guardiola benar-benar pesta gol ke gawang Madrid setelah Brahim Diaz mencetak gol keempat pada menit ke-82.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | - |
Komentar