Buktinya Indonesia gagal mencetak gol ke gawang Vietnam, bahkan untuk menguasai lini tengah permainan pun tak mampu.
Ketergantungan yang sangat besar pada Evan Dimas tentu sudah dapat dibaca oleh pelatih Malaysia Ong Kwim Swee.
Jika kreativitas Evan dapat diredam, maka penyerangan Indonesia akan menjadi tumpul dan kurang berbahaya.
Indonesia harus mencari alternatif lain dalam membangun serangan, tidak melulu mengandalkan seorang Evan Dimas.
Hansamu Yama dkk harus mengoptimalkan sektor sayap untuk membangun serangan jika Evan tidak dapat bermain dengan lepas.
2. Improvisasi Pemain Sayap Mutlak Diperlukan
Pemain sayap Indonesia harus lebih memberikan kontribusi yang positif.
Yabes Roni, Febri Hariyadi, Osvaldo Haay, dan Saddil Ramdani harus lebih berani menusuk sebelum mengirimkan umpan crossing.
Dengan diawali tusukan terlebih dahulu maka lini belakang akan goyah dan bisa menjadi sebuah peluang bagi Indonesia.
Tusukan tersebut juga bisa memanfaatkan overlap kedua bek sayap Indonesia.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar