Kabar mengejutkan datang dari pebalap Yamaha Tech 3, Jonas Folger.
Pebalap adalah Jerman ini memutuskan untuk tak mengikuti balapan di Sirkuit Motegi, Jepang, pada Minggu (15/10/2017).
Seperti dikutip BolaSport.com dari MotoGP, Folger harus menjalani medical check up dan kembali ke Jerman secepatnya.
Kondisi kesehatan Folger memburuk pada Rabu (11/10/2017).
Pebalap berusia 24 tahun tersebut sempat dirawat oleh staf medis dari The Clinica Mobile sebelum akhirnya memutuskan untuk mundur dari balapan.
(BACA JUGA: Inilah Satu-satunya Pebalap Jepang yang Memenangi Balapan MotoGP di Sirkuit Motegi)
"Saya tiba di Jepang dan sangat ermotivasi untuk mengikuti 3 balapan lintas negara baru-baru ini tetapi saya mulai merasa tidak enak badan sejak di Misano dan Aragon," ujar Jonas Folger seperti dikutip BolaSport.com dari MotoGP.
Sejak tiba di Jepang, Folger mengaku jika ia telah berjuang mengumpulkan tenaganya.
Folger sempat tak mampu beranjak dari tempat tidurnya di hotel ketika kesehatannya memburuk.
(BACA JUGA: Ini Kata Direktur Movistar Yamaha, Massimo Meregalli, Soal Sirkuit Motegi)
Jonas Folger disarankan untuk terbang kembali ke Munich, Jerman dan melakukan serangkaian tes kesehatan.
Pada Kamis (12/10/2017) laman resmi MotoGP pun mengumumkan pengunduran diri Folger dari balapan di Jepang.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar