Hasilnya, Persib memang tak terlalu moncer saat berlaga di sejumlah turnamen pramusim.
Pada ajang Piala Presiden 2018 misalnya, mereka harus puas gagal melaju ke fase gugur.
Berstatus sebagai tuan rumah Grup A tak lantas membawa Persib meraih nasib baik.
Menelan dua kekalahan dan raihan satu kemenangan memaksa mereka tumbang pada babak penyisihan.
Timnas Filipina Bakal Punya 2 Kiper Kelas Dunia jika Rencana Naturalisasi Sukses https://t.co/k0K4Xb67YO
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 18, 2018
Namun kini, seiring berjalannya kompetisi, Persib menjelma salah satu tim yang patut diwaspadai dan diperhitungkan.
Mereka berhasil merangsek ke peringkat empat klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 25 poin.
Persib hanya terpaut tiga poin dari sang pemuncak sementara, PSM Makassar.
(Baca juga: Refleksi dari Laga Indonesia Vs Malaysia - Asa Egy Maulana Vikri Cs Dinodai Penonton Mereka)
Padahal, Febri Hariyadi dkk masih menyisakan satu laga sisa, yakni laga kompetisi Liga 1 pekan ke-8 melawan persebaya Surabaya, yang sampai saat ini masih berstatus tunda.
Keberhasilan Maung Bandung memang bukan tanpa sebab.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar