Hal tersebut bahkan bisa terkonfirmasi paling cepat di babak semifinal.
Jerman, sang juara bertahan, memang sudah angkat kaki dari Rusia. Tersisa Brasil, Uruguay, Spanyol, Prancis, Argentina, dan Inggris sebagai tim-tim yang pernah menjadi juara dunia yang masih eksis di babak 16 besar.
(Baca juga: Begini Reaksi Penyerang Timnas Nigeria atas Ancaman Pembunuhan untuk Dirinya)
Di bagan kiri atas, Uruguay bisa memastikan satu tiket semifinal adalah milik mantan juara dunia apabila Diego Godin dkk. mampu menyingkirkan juara Eropa, Portugal, pada laga babak 16 besar di Fisht Stadium, 1 Juli 2018.
Soalnya, setelah itu Uruguay akan berjumpa dengan pemenang big match antara dua mantan juara dunia, Prancis kontra Argentina.
Di bagan kanan bawah, Inggris, yang pernah menjuarai Piala Dunia 1966, akan mencoba merajut mimpi mengembalikan piala tersebut pulang ke rumah mereka.
Oleh karenanya, untuk lolos ke 4 besar, Inggris harus mampu melewati perempat finalis Piala Dunia edisi empat tahun lalu, yakni Kolombia, di babak 16 besar yang akan digelar di Spartak Stadium, 4 Juli 2018.
Lewat dari Kolombia, sudah menunggu kuda hitam Swiss ataupun Swedia.
Spanyol dan Brasil adalah favorit untuk bisa bertemu di partai puncak.
Namun, tantangan keras dan jalan terjal harus dijalani kedua tim tersebut.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar