Indonesia U-19 akan memulai partai pertamanya di Piala AFF U-18 melawan tuan rumah Myanmar, Selasa (5/9/2017). Sang pelatih, Indra Sjafri, sangat mewaspadai Myanmar yang tengah punya trek bagus dalam pembinaan pemain muda.
Penulis: Ferry Tri Adi
Sebanyak 23 pemain dibawa Indra ke Myanmar.
Dua di antaranya ialah Sadil Ramdani dan Asnawi Mangkualam Bayar, penggawa Indonesia U-22 yang habis berlaga di SEA Games 2017.
Penambahan dua nama tersebut, menurut Indra, punya nilai lebih buat tim.
Menilik kualitas Sadil dan Asnawi, tentu kekuatan Garuda Jaya makin bertambah.
Tak hanya itu, Indra jadi punya banyak alternatif pemain sekaligus strategi.
Eks pelatih Bali United itu pun tak mempermasalahkan terlambatnya kedua pemain bergabung ke tim Indonesia U-19.
Pasalnya, baik Sadil maupun Asnawi sudah bersama penggawa Garuda Jaya lain ketika tim masih ditangani Eduard Tjong.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | TABLOID BOLA NO. 2.798 |
Komentar