Meski sesekali Birch bisa memetik poin, hal itu tidak mempengaruhi irama permainan Gregoria.
Gregoria pun mengunci kemenangan gim kedua setelah mampi meraih empat poin beruntun pada kedudukan 17-7.
Berkat kemenangan yang diraih Gregoria, skuat tunggal putri Indonesia dipastikan masih memiliki dua wakil pada babak kedua.
Sementara itu, tiga wakil lainnya, Fitriani, Yulia Yosephin Susanto, dan Lyanny Alessandra Mainaky, gagal meneruskan perjuangan setelah tersingkir pada babak kesatu oleh lawan masing-masing.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar