Menyandang status unggulan sejatinya memberi keuntungan bagi pemain.
Sebab, mereka akan menjumpai lawan yang relatif mudah dan peringkat dunianya berada di bawah.
Akan tetapi, hal itu tidak melulu berbanding lurus di atas lapangan.
Pada babak kesatu, ada lima unggulan yang tersingkir karena tak mampu meraih kemenangan.
Baca Juga: Hasil All England Open 2020 - Ditekuk Wakil Malaysia, Jonatan Tersisih
Pemain unggulan pertama yang angkat kaki dari Arena Birmingham ialah wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie.
Diplot sebagai unggulan keenam, Jonatan kalah dari Lee Zii Jia (Malaysia) dua gim langsung dengan skor 15-21, 13-21.
Pun demikian dengan pemain tunggal putra Hong Kong, Ng Ka Long Angus, yang berstatus unggulan kedelapan.
Ng ditundukkan Kenta Nishimoto (Jepang) juga secara straight game dengan skor 18-21, 15-21.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com, BWF Tournament Software |
Komentar