"Saya sangat bangga dengan para pemain muda, mereka menunjukkan permainan sepak bola yang sesungguhnya. Mereka sangat bagus," tutur Paul Lambert.
Setelah laga debutnya, Elkan Baggott langsung terbang ke Kroasia untuk bisa bergabung ke skuat timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Lionel Messi Tahu 1 Ulah Barcelona yang Buat Luis Suarez Nangis
???? A Town debut for Elkan Baggott this evening.
???????? | #itfc pic.twitter.com/CIDbjbxD7b
— Ipswich Town FC (@IpswichTown) October 6, 2020
Akan tetapi, Elkan belum terlihat bermain saat Timnas U-19 Indonesia menang 3-0 atas NK Dugopolje, di Stadion NK Uskok, Klis, Kroasia, Kamis (8/10/2020).
Shin Tae-yong menganggap Elkan masih harus melakukan rekoveri setelah menjalani pertandingan dan melakukan perjalanan jauh.
"Elkan Baggott bergabung dengan kita tanggal 7 Oktober 2020 sore hari dia datang dan bergabung dengan kita," kata Shin Tae-yong dikutip BolaSport.com dari Youtube PSSI TV.
Sementara di wawancara terpisah, Elkan mengaku mengaku dalam kondisi baik dan siap menerima berbagai menu latihan setibanya di Kroasia.
"Saya dalam, kondisi baik dan siap menjalani menu latihan bersama teman-teman timnas U-19 di sini," ucapnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | East Anglian Daily Times |
Komentar