Setelah dalam keadaan koma selama enam bulan, Schumacher kemudian sadar pada Juni 2014.
Selanjutnya pada September 2014, perawatan Schumacher terus berlanjut dan dipindahkan ke Rumah Sakit Laussane, Swiss.
Usai mendekam di rumah sakit tersebut dalam beberapa hari, selanjutnya Schumacher dipindahkan lagi untuk menjalani rehabilitasi ke rumahnya di daerah Danau Jenewa.
Sejak saat itu, tidak ada yang mengetahui kondisi yang sebenarnya dialami mantan pembalap Ferrari itu.
Baca Juga: Sabuk Juara Khabib Nurmagomedov Bisa Diambil oleh 2 Rivalnya
Istri Schumacher, Corinna, selalu menengaskan bahwa keluarganya akan tetap tutup mulut mengenai kondisi suaminya.
Satu-satunya yang sering diucapkan Corinna adalah bahwa suaminya sedang berada di tangan yang terbaik.
Pihak keluarga juga membatasi orang-orang yang hendak menjenguk Schumacher untuk tidak membocorkan informasi terkininya.
Felipe Massa, yang merupakan rekan Schumacher selama di Ferrari, menjadi salah satu orang yang diperbolehkan menjenguk.
"Saya bermimpi dan berdoa setiap hari agar kondisinya meningkat," ucap Massa mengenai kondisi Schumacher.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Express.co.uk, Marca.com |
Komentar