Area lini tengah dinilai sebagai bagian dari revolusi Tuchel ketika tiba di Stamford Bridge.
Christian Pulisic menjalani debut gemilang dalam musim debutnya bersama Chelsea di Liga Inggris.
Namun, cedera membuat pemain sayap asal Amerika Serikat tersebut menurun drastis performanya.
Baca Juga: Salip Rekor Oliver Kahn, Neuer Sah Jadi Kiper dengan Clean Sheet Terbanyak dalam Sejarah Bundesliga
Musim ini, Pulisic baru mencetak 1 gol dari 12 penampilannya di liga, jumlah tersebut begitu jauh dibanding musim lalu yang mampu menembus 9 gol dari 25 partai.
Banyaknya pilihan Chelsea di posisi sayap penyerangan, Pulisic diyakini bakal lebih banyak menjadi cadangan ketimbang menjadi starter.
Laporan menunjukkan bahwa Tuchel memprioritaskan Timo Werner, yang berarti penyerang asal Jerman itu kemungkinan akan diberi banyak kesempatan bermain di sayap kiri.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | The Express, Transfermarkt.com |
Komentar