Tes PCR setelah kedatangan juga akan dilakukan di hotel dan alih-alih saat tiba di bandara seperti para kontestan dari 'zona merah'.
Para pemain diwajibkan melakukan isolasi di hotel dan dilarang meninggalkan ruangan mereka kecuali untuk sesi latihan di arena pertandingan.
Kesempatan berlatih di Indira Gandhi Sports Complex baru akan diberikan pada hari ketiga dari masa karantina.
Baca Juga: Terkait Insiden All England Open 2021, Inggris Tegaskan Tak Ada Diskriminasi
India Open 2021 berpotensi menjadi destinasi para pemain elite.
Selain masuk dalam kualifikasi Olimpiade 2020, India Open 2021 merupakan satu dari tiga turnamen bergengsi tersisa menuju pesta olahraga empat tahunan itu.
India Open 2021 merupakan turnamen level World Tour Super 500 atau grade dua level empat dengan prize money 400 ribu dolar AS (sekitar 5,7 miliar rupiah).
Baca Juga: Tanpa Gelar All England dan Alami Delay, Tim Bulu Tangkis Indonesia Pulang Terhormat
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar