Kekesalan Quartararo hanya bertahan satu hari.
Pikiran pembalap Prancis tersebut lebih jernih ketika menjalani wawancara setelah tes di tempat yang sama pada Senin (7/6/2021).
Dilansir dari The-Race, Quartararo tidak menampik bahwa tidak mudah bagi dia untuk mengakui kesalahannya.
Quartararo juga sepakat bahwa sudah sepantasnya ia mendapat bendera hitam.
Baca Juga: Bela Quartararo, Marquez Nilai 'Black Flag' Tidak Perlu dan Tidak Adil
"Sulit untuk mengakuinya, tetapi ya, [hukuman bagi saya] adalah bendera hitam," kata Quartararo.
"Saya menempatkan diri saya dalam bahaya, dan setelah peristiwa pekan lalu [kematian Jason Dupasquier] itu [bendera hitam] akan menjadi tindakan tepat."
Meski demikian, Quartararo masih tidak sepakat dengan hukuman pertama yang dia terima.
Quartararo merasa bahwa dia memotong Tikungan karena motornya hampir terjatuh dan bukannya disengaja.
Baca Juga: Hasil Tes MotoGP 2021 - Lebih Baik dari Balapan di Catalunya, Vinales Ukir Waktu Lap Tercepat
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | The-race.com |
Komentar