"Quartararo sangat cepat dan memiliki akhir pekan dan balapan yang sangat bagus," ucap Rossi lagi.
"Penampilannya tahun ini impresif. Dia memimpin kejuaraan, dan mampu mengatasi masalah-masalah kami."
Quartararo menjadi satu-satunya pembalap Yamaha yang finis di posisi podium pada balapan MotoGP Jerman.
Adapun dua penunggang Yamaha lain, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha), harus rela finis di posisi buncit.
Baca Juga: MotoGP Jerman 2021 - Rossi: Siapa Bilang Yamaha Jagoan di Sachsenring?
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar