Secara total, Inggris dan Denmark telah 21 kali bertemu di berbagai ajang.
Baca Juga: Lihat Capaian Jorginho 3 Tahun Terakhir, Messi dan Ronaldo pun Harus Sungkem
The Three Lions mampu mengantongi 12 kemenangan sementara Danish Dynamite hanya meraup 4 kemenangan dan 5 laga sisanya berakhir imbang.
Jika melihat dari rekor pertemuan kedua tim secara keseluruhan, Inggris lebih dijagokan untuk melenggang ke partai puncak.
Apalagi pasukan Gareth Southgate bakal bermain di hadapan para pendukung setianya di Stadion Wembley yang notabene rumah mereka sendiri.
Namun, Denmark arahan Kasper Hjulmand bukanlah tim sembarangan di ajang Piala Eropa kali ini.
Baca Juga: Copa America 2021 - Tembus Final ke-5 bersama Argentina, Lionel Messi Dihantui Catatan 0 Trofi
Denmark termasuk ke dalam salah satu tim paling produktif dalam turnamen empat tahunan Eropa ini dengan melesakkan 11 gol dari lima pertandingan.
Bukan tidak mungkin jika Denmark mampu membuat anak asuh Gareth Southgate terkejut dan kerepotan apalagi mampu mencetak gol cepat.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | ITV, Good Morning Britain |
Komentar