Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai 32 Tahun Berlalu, Tragedi Hillsborough Telan Korban Jiwa Ke-97

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 31 Juli 2021 | 14:15 WIB
Monumen peringatan Tragedi Hillsborough
TWITTER.COM/LFCHISTORY
Monumen peringatan Tragedi Hillsborough

BOLASPORT.COM - Insiden yang mengakibatkan kematian para suporter Liverpool pada final Piala FA 1989 atau yang dikenal dengan Tragedi Hillsborough, menelan korban jiwa ke-97 setelah 32 tahun berlalu. 

Seorang penggemar Liverpool bernama Andrew Devine ditetapkan sebagai korban ke-97 Tragedi Hillsborough setelah meninggal pada Senin (26/7/2021). 

Andrew Devine meninggal usai menderita kerusakan otak yang parah dan tidak dapat diperbaiki sebagai akibat dari Tragedi Hillborough pada tahun 1989. 

Pengadilan koroner Liverpool pun memutuskan Andrew Devine secara hukum menjadi korban terbaru dari bencana tersebut. 

Baca Juga: Karena COVID-19, Liverpool Tunda Kegiatan untuk Peringati Tragedi Hillsborough

Dalam sebuah pernyataan di laman resmi Liverpool yang mengumumkan berita tersebut, keluarga Devine mengatakan mereka menyambut baik keputusan koroner.

"Dengan sangat sedih dan kehilangan yang luar biasa kami dapat mengonfirmasi bahwa Andrew Devine meninggal kemarin pada usia dini 55 tahun," kata keluarga Devine, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.

"Kehancuran kolektif kami luar biasa, tetapi juga kesadaran bahwa kami diberkati memiliki Andrew bersama kami selama 32 tahun sejak tragedi Hillsborough."

"Kami menyambut baik kesimpulan dari koroner, Andre Rebello, yang dibuat hari ini di pengadilan koroner Liverpool, bahwa Andrew dibunuh di luar hukum, menjadikannya kematian ke-97 dari peristiwa tragis yang terjadi pada 15 April 1989."

"Seperti biasa, pikiran kami bersama semua orang yang terkena dampak Hillsborough. Kami akan meminta agar privasi kami dihormati pada saat yang menyedihkan ini," lanjut pernyataan tersebut. 

Seorang penggemar Liverpool bernama Andrew Devine ditetapkan sebagai korban ke-97 Tragedi Hillsborough setelah meninggal pada Senin (26/7/2021).
TWITTER.COM/SKYNEWS
Seorang penggemar Liverpool bernama Andrew Devine ditetapkan sebagai korban ke-97 Tragedi Hillsborough setelah meninggal pada Senin (26/7/2021).

Tragedi Hillsborough terjadi pada laga semifinal Piala FA antara Liverpool dan Nottingham Forest di Hillborough Stadium. 

Baca Juga: Tiba di Liverpool, PSG Beri Penghormatan untuk Tragedi Hillsborough 1989

Hal itu bermula ketika terjadi penumpukan penggemar Liverpool setelah polisi setempat memutuskan membuka dua akses gerbang menuju tribune teras.

Namun, pihak kepolisian luput memantau jumlah penonton yang masuk ke dalam tribune tersebut hingga akhirnya tak mampu menampung. 

Kondisi saat itu diperparah dengan adanya pagar pembatas antara tribune dan lapangan sehingga suporter yang berada paling depan terjepit dan tidak bisa menyelamatkan diri. 

Sebanyak 95 suporter, yang terdiri dari pria, wanita, dan anak-anak, tewas pada insiden tersebut.  

Pada 1993, korban tewas bertambah menjadi 96 orang setelah seorang penggemar yang menderita kerusakan otak, Tony Bland, meninggal dunia setelah dukungan hidupnya ditarik sesuai izin pengadilan. 

Adapun keluarga dari 96 korban harus berjuang selama 27 tahun melalui sistem hukum untuk melawan narasi yang dikemukakan oleh Kepolisian South Yorkshire, yang menyalahkan para korban, pendukung Liverpool sendiri, atas bencana tersebut.

Menurut laporan The Guardian, pada tanggal 26 April 2016 setelah pemeriksaan baru yang berlangsung lebih dari dua tahun, juri mencapai putusan bahwa 96 orang dibunuh secara di luar hukum karena kelalaian petugas polisi yang berwenang, David Duckenfield.

Pada November 2019, Duckenfield dinyatakan tidak bersalah atas pembunuhan dalam persidangan ulang di pengadilan Preston yang dimulai pada 7 Oktober.

Sidang pertama atas dakwaan yang sama, yang disidangkan oleh hakim yang sama, Sir Peter Openshaw, berakhir pada 3 April dengan juri tidak dapat mencapai putusan.

Baca Juga: Chelsea dan Liverpool Harus Coba Tikung Jack Grealish dari Manchester City

Adapun keputusan koroner mengklasifikasikan kematian Devine sebagai pembunuhan di luar hukum, sama seperti terhadap 96 korban lainnya, yang berusia antara 10 dan 67 tahun.

Devine sendiri berusia 22 tahun ketika datang untuk menonton pertandingan Liverpool itu. 

Luka-luka Devine sangat parah sehingga dokter awalnya memberi tahu keluarganya bahwa dia tidak mungkin bertahan hidup hari itu.

Dia kemudian menghabiskan enam minggu dalam perawatan intensif di Rumah Sakit Royal Hallamshire Sheffield. 

Kemudian, dia dipindahkan ke rumah sakit spesialis lain di seluruh Inggris sebelum kembali ke rumah untuk dirawat oleh orang tuanya di pinggiran Liverpool, Mossley Hill.

Meskipun tidak dapat berkomunikasi dan membutuhkan perawatan pribadi 24 jam, Devine menjadi terkenal di antara para penggemar dan para pemain klub sepak bola Liverpool yang dicintainya.

Baca Juga: Virgil van Dijk Kembali Merumput, Jamie Carragher Wanti-wanti Liverpool

Pada tahun 2019, rumahnya dikunjungi oleh bus terbuka Liverpool selama parade kota ketika tim memenangi Liga Champions atas permintaan wakil kapten, James Milner.

Dalam pernyataan resmi mereka, Liverpool mengatakan sangat bersedih dengan meninggalnya Devine.

"Pendukung Liverpool seumur hidup, Andrew, terus menghadiri pertandingan di Anfield jika memungkinkan meskipun menderita cedera yang mengubah hidup di Hillsborough pada 15 April 1989," tulis Liverpool.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Liverpoolfc.com, The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136