"Saya tidak tahu mengapa, karena saya tidak merasakan sakit, ya cuma lelah, tetapi itu adalah emosi murni."
"Saya tidak bisa menjelaskan itu, karena saya mencoba untuk menyimpan di dalam diri saya, tetapi tidak mungkin," tutur Marc Marquez lagi.
Marquez mengakui mentalitasnya sekarang berbeda seperti dulu yang berani mengambil risiko di setiap balapan.
Marquez percaya bisa mendapatkan mentalitas seperti dulu, tetapi membutuhkan kesabaran untuk mencapai ke level tersebut.
Baca Juga: Konsisten Sumbang Medali Olimpiade, Menpora Berusaha Populerkan Angkat Besi
"Memang benar bahwa sekarang mentalitas saya benar-benar berbeda. Saya punya waktu untuk kembali seperti dulu, tetapi saya akan melangkah perlahan-lahan," kata Marquez.
Marquez kini sedang bersiap untuk mengikuti MotoGP Styria 2021 di Red Bull Ring, Spielberg, 6-8 Agustus 2021 mendatang.
Kakak Alex Marquez itu sedang berada di peringkat ke-10 dengan koleksi 50 poin dalam klasemen MotoGP 2021.
Marquez mempunyai selisih 101 poin dari Fabio Quartararo yang sedang memimpin klasemen sementara.
Baca Juga: Update Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 - Sedikit Turun, Posisi Indonesia Masih Aman
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | AS.com |
Komentar