Situasi saat ini menunjukkan Nurmagomedov sudah pensiun. Sedangkan McGregor memilih untuk membatalkan gantung sarung tangan MMA dan melanjutkan kariernya di UFC.
Sayangnya, karier McGregor sedang hancur-hancuran. Petarung Irlandia itu hanya menang 1 kali dan kalah 2 kali sejak terakhir kali bertarung dengan Nurmagomedov.
Baca Juga: Jatuh Bangun Eko Yuli Irawan Jadi Lifter Dikisahkan dalam Film Pendek
Ditanya penyebab McGregor mengalami kegagalan akhir-akhir ini, sosok berjuluk The Eagle itu menjawab dengan panjang di depan Mike Tyson, Henry Cejudo, dan manajernya, Ali Abdelaziz.
"Ketika orang jadi kaya dan terkenal, sebagian bisa kehilangan teman-teman sesungguhnya di sekitar dia," kata Nurmagomedov, dilansir BolaSport.com dari Youtube milik Mike Tyson.
"Teman-teman yang sesungguhnya, teman-teman yang benar-benar mencintai Anda, akan mengingatkan jika Anda membuat kesalahan, mereka akan bicara jujur soal Anda."
"Setelah kehilangan mereka, Anda jadi hanya dikelilingi oleh teman-teman palsu yang selalu mengatakan: Anda baik-baik saja. Orang-orang ini tidak ingin mengecewakan Anda dan kehilangan tempat yang nyaman di sisi Anda dengan segala kekayaan Anda."
"Orang-orang yang sesungguhnya ada di sana sebelum Anda kaya dan terkenal, orang-oang ini tidak peduli pada kekayaan Anda. Mereka hanya mencintai Anda dan akan jujur kepada Anda. Saya pikir Conor mengalami hal ini," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Keuntungan Greysia/Apriyani Usai Sabet Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | youtube.com/Mike Tyson |
Komentar