Namun, peringkat yang baik tidak bisa selamanya menjamin hasil yang baik saja.
Para pemain Indonesia sudah mengalaminya akhir pekan lalu saat disingkirkan Malaysia yang di atas kertas tidak lebih diunggulkan
Bicara soal performa, Indonesia dinilai memiliki celah di sektor tunggal menyusul penampilan di bawah performa pada Sudirman Cup 2021.
Hal ini seperti yang tertulis dalam artikel preview Thomas Cup 2020 di situs BWF Fansite.
Baca Juga: RESMI - PBSI Rilis Daftar Pemain Tim Piala Thomas dan Uber 2020
"Performa mereka [Indonesia] di sektor tunggal akan menimbulkan sebuah kekhawatiran."
"Anthony Sinisuka Ginting tidak tampil bagus di Sudirman Cup, sementara performa Jonatan Christie melawan pemain top 10 lainnya akhir-akhir ini kurang mengesankan."
"Banyak yang bisa bergantung pada pemain ketiga, antara Shesar Hiren Rhustavito atau Chico Aura Dwi Wardoyo."
Hasil Sudirman Cup 2021 menjadi indikasi di mana Indonesia hanya menang satu kali dari empat pertandingan tunggal putra.
Baca Juga: Tahun Ini Tidak Ada Sorakan 'Hu Ea' di Indonesia Open
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bwfbadminton.com, badmintonindonesia.org |
Komentar