Dalam area ini, menarik ditunggu aksi saling tukar serangan dan siapa yang bisa mendaratkan serangan lebih agresif.
Jika tidak, pemenangnya bisa saja ditentukan lewat satu pukulan keberuntungan (one lucky punch) yang bisa mengakhiri laga dalam sekejap.
Baca Juga: Misi Elipitua Siregar Balas Kekalahan 2 Jagoan Indonesia di ONE Championship
Duel Bawah (Ground Game)
Ketika berlangsung di bawah, maka jalannya laga mungkin akan lebih mudah ditebak.
Dengan berbekal ribuan jam berlatih di atas matras, Chatri Sityodtong tentu memiliki peluang besar mengakhiri laga lewat kuncian.
Bagaimanapun, ia adalah pemilik sabuk cokelat BJJ di bawah asuhan Renzo Gracie, praktisi legendaris yang berasal dari klan grappling termasyhur.
Secara teori, para pemilik sabuk cokelat BJJ bisa mematahkan anggota tubuh lawan hanya dalam hitungan detik.
Namun, logika matematika tidak selalu berlaku di arena laga.
Contohnya dalam ajang ONE Championship: Winter Warriors pada Desember lalu.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar