Lalu, mereka berbalik unggul 4-3 atas AS Roma melalui gol Dejan Kulusevski (72') dan Mattia De Sciglio (77').
Sial bagi Roma, kesempatan untuk menyamakan kedudukan via tendangan penalti digagalkan penyelamatan Wojciech Szczesny.
Pellegrini, yang menjadi eksekutor penalti, sempat berhenti sejenak untuk mengecoh Szczesny sebelum menendang bola.
Baca Juga: AS Roma Kena Comeback Juventus, Jose Mourinho: Pemain Saya Mental Tempe!
Namun, trik ini justru menjadi bumerang karena Szczesny mampu menebak arah bola dengan tepat dan tendangan lemah kaki kanan Pellegrini berhasil diblok.
Penyelamatan menentukan dari Szczesny itu membuat Juventus mempertahankan keunggulan dan pulang dengan kemenangan.
Szczesny sendiri mengaku senang bisa melakukan penyelamatan di momen penting dalam pertandingan.
Namun, kiper asal Polandia ini merendah dengan mengatakan bahwa penyelamatannya lebih merupakan keberuntungan daripada keterampilan.
Baca Juga: Gara-gara Wojciech Szczesny, Juventus Batal Gaet Gianluigi Donnarumma
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football italia |
Komentar