Kemungkinan besar Muhammad Riyandi sudah bergabung dengan skuad timnas U-23 Indonesia pada latihan Kamis (10/2/2022) sore ini.
Selain ketidakhadiran 2 kiper, latihan pada hari Rabu itu juga belum dihadiri beberapa pemain, misalnya Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.
Sementara itu, dua pemain yakni Irsan Lestaluhu dan Taufik Hidayat terlihat berlatih secara terpisah dengan tim pelatih.
Taufik menjelaskan bila ia memiliki sedikit masalah di kakinya.
"Kondisi saat ini agak ada masalah di kaki, tapi hanya butuh istirahat 1-2 hari saja. Semoga nanti tim meraih hasil maksimal menjadi juara," ujar Taufik seperti dikutip BolaSport.com dari laman PSSI.
Di sisi lain, skuad timnas U-23 Indonesia dalam keadaan bagus, menurut penuturan Bagas Kaffa.
Kembaran Bagus Kahfi juga berharap dirinya bisa mengatra timnas U-23 Indonesia meraih juara di Piala AFF U-23 2022.
"Tentunya sangat bersyukur kembali dipanggil ke Timnas U-23. Semoga dapat kepercayaan. Kondisi saya sangat baik. Semua pemain sudah saling mengenal, jadi enjoy dan sangat senang," kata Bagas Kaffa.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | PSSI.org, YouTube PSSI |
Komentar