Memasuki babak kedua Persiraja justru langsung memberi ancaman ke gawang Ernando Ari lewat tendangan keras Jabar Sharza.
Sayangnya tendangan Sharza itu masih terlalu tinggi.
Saat Persiraja langsung melakukan perubahan, tetapi Persebaya masih cukup penasaran dengan para pemainnya.
Untuk itu, Aji Santoso belum juga melakukan perubahan.
Tetapi hingga memasuki menit ke-50, Persebaya masih belum juga mempu menunjukkan perubahan.
Justru bola beberapa kali dikuasai oleh para pemain Persiraja dan mereka tampil lebih menekan.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Sukses Tumbangkan Malaysia, Pelatih Laos Sebut Berita Besar karena...
Pada menit ke-53, Persebaya menunjukkan umpan-umpan pendek dari tengah lapangan.
Sayangnya, serangan rapi yang disusun oleh Persebaya itu belum membuahkan hasil.
Sebab bola yang ditendang Bruno Moreira itu masih terlalu lebar disisi kanan mistar gawang.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar