Tepat pada menit ke-57, Persebaya sukses memberi ancaman saat Samsul Arif memberi umpan ke Supriadi yang tepat berada di depan gawang.
Sayangnya, bola masih mampu ditinju oleh Aji Bayu.
Namun, hal itu tak membuat tim asuhan Aji Santoso bersantai begitu saja.
Mereka terus melakukan serangan bertubi-tubi, hingga akhirnya peluang emas di dapatkan.
Baca Juga: Arsenal Bidik Penyerang Baru, Lautaro Martinez Jadi Incaran
Persebaya dihadiahi tendangan penalti oleh wasit setelah Supriadi dilanggar oleh kiper Persiraja tepat pada menit ke-60 tepat di kotak penalti.
Sehingga tendangan penalti diberikan oleh wasit dan sang eksekutor Bruno Moreira sukses menyarangkan golnya ke gawang Aji Bayu.
Dengan itu, Persebaya memimpin lebih dulu tepat pada menit ke-62.
Setelah unggul, Aji Santoso mencoba melakukan penyegaran dengan memasukkan Taisei Marukawa dan koko Ari.
Akan tetapi, hingga memasuki menit ke-70 tak juga ada peluang bagus yang mampu dilahirkan para pemain Persebaya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar