"Tidak ada reaksi sama sekali. Apakah Anda merasa saya kurang berkomitmen pada klub atau kurang terlibat untuk klub dalam situasi saya?" ucap Tuchel.
"Saya pikir sama sekali tidak, saya senang berada di sini dan saya senang bekerja untuk Chelsea."
"Klub ini memiliki semua yang dibutuhkan untuk membuat saya bahagia dan itulah mengapa saya memiliki banyak alasan untuk bertahan di sini dan itulah yang saya lakukan," tutur Tuchel lagi.
Chelsea memang tengah dilanda krisis usai mendapatkan sanksi dari FA.
Hal itu tidak lepas dari sosok pemilik Chelsea, Roman Abramovich, yang dikabarkan dekat dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Baca Juga: 2 Calon Pelatih Manchester United Kompak Ambyar di Liga Champions, Tuchel dan Ancelotti Makin Seksi
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | sportbible.com |
Komentar