Dengan begitu, akan lebih banyak lagi fans MotoGP dari dalam negeri yang bisa ikut menikmati MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika.
“Saya berharap panitia dapat sedikit menurunkan harga tiket untuk tahun depan agar lebih banyak lagi fans lokal yang bisa datang,” ujar Valerio.
Valerio lantas menegaskan, "Karena melihat gilanya mereka hari ini, saya percaya kalau ada lebih banyak lagi yang hadir, pasti atmosfernya bisa menyaingi Mugello," tutur Valerio.
Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 Jadi Podium Terbaik dalam Karier Fabio Quartararo
Dia melanjutkan, secara umum pengalaman menonton balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika sebetulnya tak kalah spesial dengan di Sirkuit Mugello.
“Keduanya punya keistimewaan masing-masing, kalau di Mugello atmosfer balapnya sangat terasa, di Mandalika keindahan alamnya sangat mencolok,” ucap Valerio.
Dia juga memberikan saran agar panitia menambah jumlah monitor di depan tribun agar para penonton bisa mengikuti jalannya balapan dengan lebih jelas.
Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul Kalau Harga Tiketnya Lebih Murah, Penonton dari Italia Ini Yakin MotoGP Indonesia Bisa Saingi Hebohnya MotoGP Italia.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GridOto.com |
Komentar