Tidak sedikit pihak yang memberikan pandangan miring terkait insiden lap pertama MotoGP Aragon 2022 yang disebabkan oleh Marc Marquez itu.
Salah satu orang yang mengkritik tajam terkait hal itu adalah ayah Jorge Lorenzo, Chico Lorenzo melalui saluran Youtube Motogepeando.
Chico Lorenzo menilai bahwa Marc Marquez hanya menjadikan serpihan fairing Quartararo yang menyangkut di motornya sebagai alasan saja saat membuat Nakagami terjatuh.
"Saya tidak percaya itu karena motornya. Saya tidak percaya," tutur Lorenzo.
"Saya telah melihatnya berkali-kali. Saya melihat seorang pembalap yang lepas kendali," tuturnya menambahkan.
Di mata pria asal Spanyol tersebut, Marc Marquez dinilai sedang mencari racing line usai mengalami kontak dengan Fabio Quartararo.
"Apa yang saya lihat di sana adalah bahwa ia sedang mencari racing line yang tepat," kata Lorenzo.
"Anda bisa melihat bagaimana motornya bergeser ke kiri untuk mencari racing line dan ternyata dia belum selesai melewati Nakagami sehingga menyentuhnya."
Baca Juga: Bagnaia Vs Bastianini Bisa Jadi Rivalitas Baru pada MotoGP
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar