Dia pernah berlomba dengan motor pabrikan Ducati dan KTM hingga motor "setengah purwarupa" Ioda-Aprilia dan Suter-BMW pada awal kariernya.
KTM Tech3 menjadi tim terakhir yang diperkuat Petrucci.
Sayangnya, performanya tidak cukup memuaskan sehingga berakhir tergusur untuk memberikan tempat kepada pembalap debutan.
Adapun dalam debutnya bersama Suzuki GSX-RR, Petrucci finis di posisi ke-20 pada balapan MotoGP Thailand di Buriram, Thailand, Minggu (2/10/2022).
Walau bukan hasil yang impresif, Petrucci masih menemukan sisi positif dari penampilannya pada akhir pekan lalu.
"Jika saya membalap dengan motor ini tahun lalu, saya mungkin tidak akan pergi dari MotoGP. Tentu saja," kata Petrucci dikutip Bolasport.com dari MotoGP.
"Saya sangat menikmati pengalaman mengendarainya dan saya terkejut pada awalnya dan berpikir kalau saya akan lebih pelan."
Petrucci tidak finis paling belakang. Dia berada di depan tiga pembalap: Darryn Binder (WithU RNF Yamaha), Testuta Nagashima (LCR Honda), dan Luca Marini (Mooney VR46).
Petrucci lantas memuji kenyamanan yang ditawarkan GSX-RR dari segi posisi berkendara dan ergonomisnya.
Baca Juga: Pengamat MotoGP Nilai Sah-Sah Saja jika Ducati Melakukan Team Order
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar