Selain tradisi membawa ibu turun ke lapangan, Maroko juga mencuri perhatian dunia, khususnya negara-negara mayoritas berpenduduk muslim.
Pasalnya, tiap pertandingan berakhir, para pemain Maroko selalu merayakannya dengan sujud syukur dan berdoa bersama.
Bahkan, sebelum adu penalti melawan Spanyol pada babak 16 besar, para pemain timnas Maroko tertangkap kamera sempat melafalkan surah Al-Fatihah.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - 4 Statistik Super Lionel Messi, Semua Lini Diborong
Tradisi tersebut mungkin akan kembali muncul apabila Maroko berhasil memenangi pertandingan melawan Prancis di babak semifinal nanti.
Laga Prancis vs Maroko akan berlangsung di Al Bayt Stadium pada Rabu (14/12/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar