"Hari ini (semifinal, red), menjadi hari yang berat sekali untuk saya," ungkap Marin dikutip BolaSport.com dari Badminton Europe.
"Sesuatu terjadi sebelum pertandingan. Saya tidak tahu apakah secara mental siap untuk bermain."
"Saya berada di Spanyol jadi saya ingin memberikan yang terbaik untuk orang-orang yang datang melihat saya bermain."
Di sisi lain, dari Gregoria sendiri, kemenangan ini sekaligus menepati janjinya pekan lalu.
Setelah terhenti pada semifinal Swiss Open 2023, eks juara dunia junior itu berjanji tampil lebih baik di Negeri Matador.
Bahkan meskipun hampir cedera sepanjang Spain Masters 2023, kini perjuangannya telah terbayarkan.
"Butuh usaha yang besar, memang, dari pertandingan ke pertandingan," kata Gregoria.
"Saya sempat flu di Swiss Open dan di Spain Masters ini paha saya mulai kencang ototnya, seperti tertarik."
"Tapi saya coba fokus berpikir satu-satu saja," ucap Gregoria yang didampingi asisten pelatih tunggal putri, Herli Djaenudin, sepanjang turnamen.
Baca Juga: Spain Masters 2023 - Pembuktian Mental Gregoria Saat Jungkalkan Carolina Marin
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI |
Komentar