"Saya sampaikan di sini, ada dua pemain Persija yang masih ditahan."
"Semestinya Witan Sulaeman dan Rizky Ridho ada di sini karena tak ada kegiatan klub," kata Sumardji, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Kamis (8/6/2023).
Tak berselang lama, Thomas Doll akhirnya memberikan restu kepada Witan dan Rizky untuk bergabung dengan timnas Indonesia.
Hanya saja belum diketahui kapan pemain-pemain tersebut berangkat menuju Surabaya.
Thomas Doll menyebut bila Witan Sulaeman dan Rizky Ridho memiliki waktu seminggu bersama Persija Jakarta.
Bila hal itu benar adanya, maka Witan dan Rizky kemungkinan akan bergabung dengan timnas Indonesia pada tanggal 12 Juni mendatang.
Seperti yang diketahui, kedua pemain di atas mulai menjalani latihan dengan Persija Jakarta sejak tanggal 5 Juni lalu.
Lebih lanjut, Thomas Doll menjelaskan bila pemainnya yang membela timnas Indonesia baru kembali setelah laga melawan timnas Argentina.
Baca Juga: Marselino ke Arhan: Lemparanmu Dibutuhkan Timnas Indonesia untuk Jebol Gawang Emiliano Martinez
Sebagai informasi, tim asuhan Shin Tae-yong memiliki dua jadwal uji tanding di FIFA Matchday Juni 2023.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar