"Itu adalah impian saya," kata Griezmann seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Saya ingin itu menjadi kondisi terbaik saat saya pergi ke sana."
"Itu pasti adalah tujuan di masa depan," tuturnya menambahkan.
Seperti diketahui, Messi membuat heboh dunia sepak bola pada awal bulan ini setelah memutuskan bergabung dengan klub MLS, Inter Miami.
Pasalnya, tak sedikit yang mengira bahwa La Pulga akan kembali ke Barcelona atau menyusul Cristiano Ronaldo ke Liga Arab Saudi setelah berpisah dengan Paris Saint-Germain.
Barcelona sejatinya sempat menjadi yang terdepan untuk merekrut Messi.
Pemenang 7 trofi Ballon d'Or tersebut juga masih mempunyai keinginan untuk membela El Barca lagi.
Namun, masalah finansial yang diderita Barcelona menjadi kendala utama dalam transfer tersebut.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar