Skenario ini makin panas setelah turut diramaikan oleh sosok senior di paddock MotoGP yaitu Carlo Pernat.
Pernat membagikan foto rekayasa Marquez dengan seragam Mooney VR46 dan motor Ducati Desmosedici GP berkelir hitam-kuning.
"Ini akan menjadi peristiwa terbesar dalam hidup," tulis pemberi kontrak pertama Rossi di ajang grand prix pada akun Instagramnya, @carlo_pernat_official.
Secara hukum, Marquez masih berpeluang untuk bergabung dengan tim Valentino Rossi.
Kontrak dua pembalap Mooney VR46 yaitu Luca Marini dan Marco Bezzecchi hanya berlaku musim ini meski keduanya digadang-gadang akan tetap bertahan.
Baca Juga: Bos Ducati Sudah Oke, Valentino Rossi Tolong Siapkan Rp 12,5 Miliar untuk Motor Baru Marco Bezzecchi
Pindah ke VR46 juga berpotensi mengangkat performa Marquez karena tim asal Tavullia, Italia, ini didukung oleh Ducati, pabrikan yang sedang mendominasi MotoGP.
Akan tetapi jika mempertimbangkan realita, hampir mustahil bagi Marquez untuk bergabung karena permusuhannya dengan Rossi yang merupakan pemilik tim.
Relasi bagus Rossi dan Marquez rusak karena serangkaian peristiwa yang berpuncak pada Sepang Clash pada MotoGP 2015.
"Marquez ... adalah rival yang hebat dan dia sangat, sangat cepat. Dia salah satu yang terbaik," kata Rossi dalam wawancara dengan BT Sport pada 2021.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | The-race.com |
Komentar