Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipandu Coach Timo, 50 Madrasah Ibtidaiyah Turut Andil dalam Pengembangan Sepak Bola Putri di Kudus

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 22 Juli 2023 | 18:15 WIB
Coach Timo Scheunemann berbagi pengalaman dan materi latihan sesuai standar Sekolah Sepak Bola dalam MilkLife Coaching Clinic di Supersoccer Arena, Rendeng, Kudus, Jawa Tengah, 22 Juli 2023.
DJARUM FOUNDATION
Coach Timo Scheunemann berbagi pengalaman dan materi latihan sesuai standar Sekolah Sepak Bola dalam MilkLife Coaching Clinic di Supersoccer Arena, Rendeng, Kudus, Jawa Tengah, 22 Juli 2023.

"Sepak bola adalah olahraga beregu yang berdampak positif bagi keterampilan dan kecerdasan anak dalam mengelola emosi dan bersosialisasi," kata Salma saat jumpa pers di Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (22/7/2023).

"Bagaimana mereka bekerjasama dan berkolaborasi itu kan tertuang ketika mereka bermain sepak bola yang bisa memupuk rasa percaya diri, mengelola emosional serta membangun kecerdasan sosial."

Salma menambahkan, keterlibatan siswi dalam sepak bola putri ini merupakan upaya yang tepat dalam meningkatkan potensi peserta didik di bidang non akademis.

Selain untuk meningkatkan berbagai keterampilan lunak, kegiatan ini juga menyehatkan karena mendorong anak lebih aktif berolahraga.

(kiri-kanan) Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Salma Munawwaroh, Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin, dan pelatih Timo Scheunemann saat konferensi pers MilkLife Coaching Clinic di Supersoccer Arena, Rendeng, Kudus, Jawa Tengah, 22 Juli 2023.
DJARUM FOUNDATION
(kiri-kanan) Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Salma Munawwaroh, Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin, dan pelatih Timo Scheunemann saat konferensi pers MilkLife Coaching Clinic di Supersoccer Arena, Rendeng, Kudus, Jawa Tengah, 22 Juli 2023.

"Anak perempuan itu memang perlu ditingkatkan aktivitas geraknya, apalagi di era gawai seperti sekarang, mereka sering terpaku dengan ponselnya," ujar Salma.

"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan para siswi jadi suka berolahraga yang pada akhirnya dapat menjadi individu yang sehat secara jasmani dan rohani serta tumbuh menjadi pribadi berkarakter tangguh."

"Selamat berlatih dan bertanding untuk para guru maupun siswi Madrasah Ibtidaiyah,” ujar Salma.

Tak hanya diikuti oleh 50 guru MI di Kudus, terdapat pula 61 guru Sekolah Dasar negeri maupun swasta yang mengikuti MilkLife Coaching Clinic Batch 1, 2, dan 3.

Total tenaga pendidik yang mengikuti pelatihan ini berjumlah 111 orang.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : DJARUM FOUNDATION

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Barcelona
19
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
19
36
5
Mallorca
19
30
6
Villarreal
17
27
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
18
25
10
Celta Vigo
18
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X