Ia masih muda (23 tahun), postur tinggi (190 cm), dan sedang mekar-mekarnya di Liga Prancis.
Todibo menebus kegagalannya di Barcelona dengan menjadi salah satu pemain bertahan terbaik di Ligue 1.
Pihak MU sudah melancarkan negosiasi dengan klub pemiliknya, Nice.
Mereka berharap meraup 40-45 juta pounds dari penjualan aset besarnya itu.
Baca Juga: Harry Maguire Ditendang Man United, Barcelona Bisa Kecipratan 133 Miliar sambil Ongkang-ongkang Kaki
"Tentu saja kami ingin Todibo bertahan, tetapi itu bisa rumit," kata pelatih Nice, Francesco Farioli.
"Kami harus menunggu dan lihat siapa yang ingin membeli dia."
"Dia seorang pemimpin, pemain yang sangat kuat secara mental, berkembang sangat pesat, dan siap mencapai level tertinggi," imbuhnya, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
2. Benjamin Pavard (Bayern Muenchen)
Benjamin Pavard, open to leaving Bayern this summer and keen on Manchester United move. He'd love to join the club and try Premier League experience ????????????
Ten Hag will decide soon fav option between Pavard and Todibo; backup option, Tapsoba. pic.twitter.com/r2bybiA8G7
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 10, 2023
Opsi kedua ini tak kalah menggiurkan bagi Erik ten Hag dengan nilai pasarnya ditaksir mencapai 40 juta euro.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk, Twitter.com/FabrizioRomano, Transfermarkt.com, Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar