Meski begitu, permainan agresif Ana/Tiwi yang terus menekan berhasil membalikkan keadaan menjadi 15-14.
Ana/Tiwi bahkan mulai membuka jarak keunggulan pada skor 17-15.
Namun, ganda putri Malaysia kembali mampu membalikkan keadaan untuk berbalik unggul menjadi 18-17.
Ana/Tiwi sigap merespons untuk menyamakan skor laga usai memenangkan reli panjang.
Baca Juga: Jadwal China Open 2023 - Derbi Merah Putih, 8 Wakil Indonesia Berjibaku ke Perempat Final
Gim pertama akhirnya milik Ana/Tiwi dengan kemenangan tipis lewat skor 21-19.
Memasuki gim kedua, duel kembali berlangsung sengit meskipun Ana/Tiwi selalu tertinggal dari Cheong/Teoh.
Ana/Tiwi akhirnya baru bisa menyamakan kedudukan pada skor 10-10.
Selepas jeda, skor sama kuat masih bertahan pada skor 13-13. Ana/Tiwi mendapatkan momentum usai mampu memimpin dua angka menjadi 15-13.
Namun raihan poin Ana/Tiwi justru terkunci di angka 15. Cheong/Teoh berhasil mencetak delapan angka beruntun untuk mencuri gim kedua dengan kemenangan 21-15.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar