Baca Juga: Lebih Dari 13 Ribu Polisi Akan Amankan Piala Dunia U-17 2023
Timnas U-17 Brasil sebelum ini juga sudah menjalani pemusatan latihan di Qatar.
Mereka jadi tak membutuhkan waktu lama untuk beradaptasi dengan cuaca Tanah Air.
“Seperti yang kami sampaikan sebelumnya, cuaca di sini dan Brasil tidak jauh berbeda, bahkan di negara kami bisa jauh lebih panas,” kata Phelipe Leal.
“Tim sebelum ke Indonesia sudah beradaptasi di Dubai untuk cuaca dan perbedaan waktu.”
Baca Juga: Update VAR di Piala Dunia U-17 2023 Dipastikan Aman, Liga 1 2023/2024 Nanti Dulu
“Jadi sejauh ini tidak ada masalah, semua masih berjalan lancar," tegasnya.
Dengan adaptasi yang berjalan dengan lancar, Brasil cukup percaya diri bakal bisa meraih gelar juara Piala Dunia U-17 edisi kali ini.
“Sekarang kami mulai fokus untuk laga perdana,” tutur Phelipe Leal.
“Menjadi juara bertahan, yang pertama bagi kami bukan beban, tetapi bersyukur. Apalagi kami kembali bisa tampil di Piala Dunia U-17 pada tahun ini,” pungkasnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar