BOLASPORT.COM - Man City terbukti melempem lagi saat Rodri absen. Pep Guardiola harus mengakui dirinya mulai kangen sosok serbaguna seperti Ilkay Guendogan.
Kekalahan Man City dari Aston Villa sekali lagi membuktikan betapa mereka merindukan figur metronom seperti Rodri.
Gelandang bertahan asal Spanyol itu absen pada agenda midweek pekan ke-15 Liga Inggris, Rabu (6/12/2023), karena skors.
Mesin perang Pep Guardiola terbukti tetap mampu beroperasi ketika Erling Haaland absen.
Pun dengan ketiadaan Kevin de Bruyne yang bisa ditambal secara bergiliran oleh beberapa gelandang ofensif.
Tapi tidak demikian dengan Rodri.
Minus sang jangkar, Man City seolah kehilangan nyawa permainan.
Sudah banyak yang membahas data bahwa 4 kekalahan The Sky Blues musim ini terjadi ketika pemain bernama lengkap Rodrigo Hernández Cascante absen (tanpa menghitung Community Shield).
Keempat laga tersebut ialah versus Wolves (1-2), Arsenal (0-1), dan Aston Villa (0-1) di Liga Inggris, plus Newcastle (0-1) di Piala Liga.
Satu-satunya momen Man City menang tanpa Rodri adalah ketika menghajar Young Boys di Liga Champions (3-0).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Independent.co.uk, Transfermarkt.com, Sofascore.com |
Komentar