Belum lagi soal 'tradisi' towing alias membuntuti pembalap lain untuk mencari slipstream demi meningkatkan kecepatan.
Saking besarnya pengaruh slipstream di Moto3, beberapa pembalap bahkan tak segan memakai cara yang tidak terlihat elok hingga berbahaya.
Penalti turun posisi start karena membahayakan lawan dalam berebut towing di latihan bebas atau kualifikasi pun menjadi pemandangan rutin di hampir setiap seri.
Manuver lain ala Moto3 yang bikin garuk-garuk kepala adalah sengaja memelankan motor jelang tikungan untuk berebut slipstream saat adu akselerasi di lintasan lurus.
"Saya sangat membenci kelas itu," ujar Jaume Masia kepada MotoGP, dikutip BolaSport.com dari BikeSport News.
"Sulit untuk mengatur balapannya, bahkan jika Anda bekerja keras dan melakukannya sendirian."
"Pada akhirnya, saya lelah dengan hal-hal seperti towing, rombongan yang besar, dan fakta bahwa seseorang yang start paling terakhir bisa menang," tandasnya.
Bergabung dengan Pertamina Mandalika SAG Team, Masia mendapatkan promosi ke Moto2 bersama lima pembalap lainnya.
Mereka adalah Ayumu Sasaki (Correos Prepago Yamaha VR46), Deniz Oencue (Red Bull KTM Ajo), Diogo Moreira (Italtras), Xavier Artigas (Forward).
Rider asal Indonesia yaitu Mario Aji juga naik ke kelas Moto2 bersama Honda Team Asia.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BikeSport News |
Komentar