Ivar Jenner menuturkan, timnas Indonesia bertekad membalas kekalahan dari Irak.
"Jadi, sekarang giliran kami (timnas Indonesia) untuk menang dari Irak," kata Ivar Jenner.
Setelah menghadapi Irak, timnas Indonesia akan berjumpa Vietnam, Jumat (19/1/2024).
Laga terakhir timnas Indonesia ditutup duel kontra Jepang, Rabu (24/1/2024).
Diakui Ivar, butuh perjuangan yang ekstra untuk bisa membantu skuad Garuda melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Berkaca dari rangking FIFA, timnas Indonesia menjadi tim peringkat terendah di Grup D Piala Asia 2023 dengan menduduki urutan ke-146.
Baca Juga: Rekap UFC Vegas 84 - Jagoan Khabib Nurmagomedov Menang Kilat, Banjir KO di Hajatan Pertama 2024
Jepang berada di posisi ke-17, Irak ke-63, sementara Vietnam ke-94.
"Ya, saya pikir itu grup yang sangat sulit," ujar pemain berusia 20 tahun tersebut.
"Tapi, saya pikir kita bisa mencapai babak 16 besar."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar