Sementara dengan ban baru, Marini mengaku tidak terlalu khawatir walau masih tertinggal.
Performa Joan Mir membuat Marini cukup percaya diri untuk bersaing dalam adu waktu lap yang sangat menentukan dalam sesi latihan dan kualifikasi.
Meski begitu, diakui Marini bahwa untuk menyamai catatan waktu 1 menit 57 detik seperti Mir, dia harus tampil habis-habisan.
"Saya mengira tidak akan terlalu berat tetapi dengan ban baru, performanya tidak begitu buruk. Kalau kita melihat waktunya Joan, itu sangat bagus," kata Marini.
"Kita harus mengambil risiko besar dan berusaha sekuat tenaga untuk bisa mencapai 1 menit 57 detik."
"Motornya berfungsi dengan baik tapi kalau dengan ban lama kami banyak mengalami kesulitan," jelas pembalap berusia 26 tahun tersebut lagi.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar