Morbidelli menegaskan bahwa kondisi fisiknya telah baik-baik saja hingga dapat kembali berlatih secara normal.
Fokus Morbidelli kini adalah menemukan cara terbaik untuk mengeluarkan seluruh potensi dari motor Ducati.
Ducati masih mendominasi, terutama para pembalap motor pabrikan seperti Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Jorge Martin (Prima Pramac), rekan setim Franky sendiri.
Jorge Martin merebut pole position sekaligus kemenangan pada sprint MotoGP Qatar. Adapun Bagnaia, sang juara bertahan unjuk gigi dengan finis pertama pada balapan utama.
"Motornya harus dikendarai dengan cepat," timpal Morbidelli.
"Pecco (Bagnaia) dan Jorge tampil lebih cepat daripada pembalap Ducati lainnya. Motornya perlu dikendarai dengan cara seperti itu."
MotoGP Portugal akan berlangsung pada akhir pekan ini, 22-24 Maret 2024. Balapan bisa ditonton melalui siaran langsung di Trans 7 dan SPOTV.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar