Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas dan Uber Cup 2024 - Latihan Perdana, Jonatan Christie dkk Nilai Shuttlecock Terlalu Kencang

By Delia Mustikasari - Kamis, 25 April 2024 | 17:08 WIB
Skuad Merah Putih untuk Thomas Cup 2024 dengan jersey baru untuk ajang beregu putra yang akan berlangsung di Hi-Tech Zone Sports Centre, Chengdu, Sichuan, China, 27 April - 5 Mei 2024.
PBSI
Skuad Merah Putih untuk Thomas Cup 2024 dengan jersey baru untuk ajang beregu putra yang akan berlangsung di Hi-Tech Zone Sports Centre, Chengdu, Sichuan, China, 27 April - 5 Mei 2024.

BOLASPORT.COM - Tim Thomas Cup dan Uber Cup Indonesia menjalani latihan perdana di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium Kamis (25/4/2024) siang jelang Thomas Cup 2024 dan Uber Cup 2024.

Latihan selama kurang lebih 3,5 jam itu dimanfaatkan skuad Merah-Putih untuk beradaptasi dan pengembalian kondisi.

Manajer tim Ricky Soebagdja yang memimpin langsung menceritakan jalannya latihan.

"Setelah tiba kemarin siang, saya memang memberikan waktu bebas aktif untuk para atlet. Bebas dalam hal ini adalah untuk istirahat atau bila ingin latihan ringan dipersilahkan," kata Ricky dalam siaran resmi PBSI.

"Baru siang ini tim Thomas dan Uber menggelar latihan gabungan di lapangan latihan dan arena pertandingan. Saya tekankan untuk latihan tadi bisa dipergunakan secara maksimal."

Ricky menjelaskan bahwa kondisi para atlet cukup baik. Dengan penuh semangat mereka melahap semua menu latihan yang ditawarkan oleh pelatih.

"Kondisi anak-anak cukup baik dan semoga terus seperti itu. Sehat dan tidak ada sesuatu apapun sehingga bisa konsentrasi di sisa latihan sebelum laga perdana," kata Ricky.

Sementara itu pelatih ganda putri Eng Hian menjadikan latihan perdana ini sebagai ajang adaptasi. Didi, sapaan akrabnya, juga ingin mengembalikan kondisi fisik anak-anak asuhnya.

"Kondisi lapangan baik dan memang hari ini kita jadikan adaptasi terkait semua faktor. Shuttlecock dan arah angin seperti biasa," ucap Eng Hian.

Baca Juga: Thomas-Uber Cup 2024 - Doa Shi Yu Qi Harapkan China Kawinkan Gelar Lagi di Kandang

"Pengembalian kondisi juga dilakukan hari ini setelah melakukan perjalanan terbang yang tengah malam kemarin dari Jakarta menuju ke Chengdu," tuturnya.

Eng Hianmengatakan secara persiapan teknis, tidak ada yang berbeda antara persiapan turnamen beregu dengan persiapan turnamen perorangan.

Perbedaannya terjadi ketika membangun kebersamaan.

"Kalau untuk persiapan secara teknis tidak ada yang berbeda tapi untuk beregu lebih ke bagaimana kita membangun kebersamaan, baik di tunggal maupun di ganda," ujar Eng Hian

"Kami harus saling support apapun hasilnya. Perjuangan anak-aak dengan memberikan yang terbaik sesuai kapasitasnya sudah cukup bagi kami."

Terkendala kondisi shuttlecock

Walau latihan berjalan lancar, adaptasi belum sepenuhnya maksimal. Jonatan Christie merasakan ada yang tidak normal pada shuttlecock yang digunakan.

Shuttlecock dirasa lajunya terlalu kencang.

"Shuttlecock yang kami coba di latihan hari ini, yang dikatakan panitia adalah shuttlecock yang akan digunakan di pertandingan, menurut saya lajunya terlalu kencang dan kencangnya berlebihan," tutur Jonatan.

"Memang ada shuttlecock yang kencang tapi tidak sekencang ini juga. Itu yang masih menganggu tadi. Hanya kalau dari kondisi lapangan secara garis besar sudah ok," kata juara All England 2024 itu.

Baca Juga: Thomas Cup 2024 - Indonesia Dikode Mantan Tandem Hendra Setiawan, Ada Peluang Ambyar di Tangan Malaysia Saat Fase Gugur

Senada dengan Jonatan, Daniel Marthin juga mengeluhkan kondisi shuttlecock.

"Lapangan tidak ada masalah, ini standar China pada umumnya. Hanya saja, saya harus lebih beradaptasi lagi dengan shuttlecock yang sangat kencang ini," ujar Daniel.

"Saya juga harus waspada perubahan tiba-tiba. Di latihan shuttlecocknya kencang, pada saat pertandingan bisa saja jadi lambat," tutur Daniel.

Baik tim Thomas Cup maupun Uber Cup Indonesia masih memiliki kesempatan satu kali lagi pada Jumat (26/4/2024) besok sebelum menjalani laga pembuka pada Sabtu (27/4/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Meski Menang, Pelatih PSIS Keluhkan Lapangan Kandang Persik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X